November 14, 2025

Acara Pembekalan Santri Kelas IX Angkatan Excellent

SMPIT Al-Multazam 2 (22/5) Tepatnya pada Pukul 07.00 Seluruh Santri Angkatan Excellent mengadakan agenda pembekalan sebelum melaksanakan Rihlah dan Tarqiyatul Marahlah, dalam agenda ini seluruh santri Angkatan Excellent melaksanakan pembelajaran dalam satu ruangan, yaitu mengikuti kegiatan kegiatan ice breaking, game, pengarahan dalam satu ruangan yaitu di masjid Al Huda, dalam acara ini dihadirkan oleh beberapa unsur yayasan, seperti Direktur Pendidikan, Mudir Ma’had Al-Multazam 2, Kepala Sekolah SMPIT Al-Multazam 2, wali kelas IX, dan dewan guru pengajar kelas IX. Fungsi dari acara ini adalah santri kelas IX merupakan santri yang luar biasa, kenangan mereka selama sekolah di SMPIT Al-Multazam 2 dapat terkesan. Sampai mereka mendapatkan nilai terbaik selama di sekolah ataupun di asrama.

Direktur Pendidikan Ustadz. K.H. Adin Nurhadin , Lc., M.Pd. menyampaikan pesan amanah nya kepada Angkatan Excellent 1. Jadikan semuanya untuk ibadah, karena Allah ciptakan makhluk untuk beribadah. Jika semuanya sudah bernilai ibadah insya Allah kita akan sukses di hari kiamat

  1. Standar sukses: dijauhkan dari api neraka dan dimasukkan ke surga
  2. Jangan merasa aman selama kaki kita belum menginjakkan kaki di surga
  3. Khauf dan roja perlu seimbang.
    Tidak beranjak kaki hamba sampai ditanya 4 hal :
  4. Usia
  5. Masa muda
  6. Ilmu
  7. Harta
    Sepulang ke rumah, gunakan waktu sebaik baiknya.
    Manfaatkan masa muda sebaik baiknya
    Manfaatkan ilmu untuk maslahat
    Manfaatkan harta sebaik baiknya.

Kemudian setelah amanah yang diberikan direktur Pendidikan, dilanjut foto bersama santri Angkatan Excellent. Kemudian dilanjut penyampaian dari Mudir Ma’had Al-Multazam 2 KH. Dul Ahmad Bachtiar, Lc,. M.Pd.I menyampaikan mengenai persahabatan dan kebersamaan untuk anak Excellent, sebelum melaksanakan acara terbesar kita, kita harus melaksanakannya dengan baik. Berikut arahan dari Mudir Ma’had Al-Multazam 2.

Acara ini berlangsung sampai pukul 12.00 dan dilanjut makan bersama Angkatan Excellent.

DF kontributor Media SMPIT Al-Multazam 2