SMPIT Al-Multazam 2 15/8 Pagi yang cerah menyambut para santri Pondok Pesantren Terpadu Al-Multazam 2 dalam acara apel pembukaan Supercamp ke-11. Seluruh santri dan asatidz tampak bersemangat mengenakan seragam Pramuka, siap untuk mengikuti berbagai kegiatan Supercamp yang akan digelar di Bumi Perkemahan Sidomba, Kuningan.Apel pembukaan Supercamp dipimpin oleh Wakil Kwartir Ranting Cilimus, Kak Sukadi, yang dikenal sebagai salah satu veteran Pramuka di daerah tersebut.
Dalam sambutannya, beliau menekankan pentingnya Pramuka sebagai ekstrakurikuler dan organisasi yang memiliki landasan hukum melalui Undang-Undang. “Pramuka adalah warisan yang harus kita pertahankan dan lestarikan bersama. Saya berharap seluruh peserta Supercamp mengikuti kegiatan ini dengan sungguh-sungguh dan memanfaatkannya untuk pengembangan diri,” ungkap Kak Sukadi dengan penuh semangat.
Dengan penuh antusias, seluruh peserta dan pembina siap menjalani rangkaian kegiatan Supercamp yang dirancang untuk membentuk karakter, kedisiplinan, serta kecakapan hidup. Ajang ini diharapkan menjadi momen berharga bagi para santri untuk mempererat persaudaraan dan menanamkan nilai-nilai kepramukaan yang kuat.~MEDIA AM~